Bayar Online
Bahasa Indonesia

Kami

Memenuhi Kebutuhan Pelanggan, Memenuhi Janji

Dengan kantor utama yang terletak di Singapura, Selectech & SL-TEK telah menjadi merek yang dikaitkan erat dengan industri Komponen Elektronik, dalam hal penyediaan yang tepat dengan harga dan JIT yang tepat. Kami memiliki jaringan kuat yang terdiri dari produsen langsung, mitra komponen resmi, dan para pakar pembelian di banyak negara, termasuk Taiwan dan Tiongkok. Selectech mendistribusikan lebih dari 10.000 produk komponen yang telah siap tersedia. Rentang merek kami mencakup TDK, Murata, AVX, Taiyo Yuden, Walsin, Yageo, KOA, Bourns, Rubycon, Sanyo, NEC, Erocore, SL-TEK, ETR, SJE, Cinetech, LEDTECH, Chilisin, Fuzitec, dan masih banyak lagi. Perusahaan ini juga menyediakan berbagai jasa dengan nilai tambah, termasuk permintaan 'Melengkapi komponen’ dari pelanggan, dan jasa kontrak penyediaan dalam jasa manufaktur.

Penyediaan Komponen Global


Solusi Penyediaan Serba Ada

Selectech adalah solusi Penyediaan Serba Ada bagi para pelanggan kami. Dengan kantor utama di Singapura, Kami memiliki jaringan kuat yang terdiri dari produsen langsung, mitra komponen resmi, dan para pakar pembelian di banyak negara, termasuk Taiwan dan Tiongkok. Selectech mendistribusikan lebih dari 10.000 produk komponen yang telah siap tersedia. Kami memastikan bahwa produk yang tepat disediakan dengan harga yang paling kompetitif bagi pelanggan.

Jasa Pengelolaan Bahan (JIT):


Mengurangi tingkat Inventaris, Biaya Pengadaan & Waktu Distribusi

Layanan kami yang inovatif membuat pelanggan dapat mengurangi tingkat inventaris, biaya pengadaan & waktu distribusi. Kami memantau kebutuhan pelanggan tetap dan berupaya untuk memenuhi jadwal produksi mereka. Kami mengelola stok inventaris sedemikian rupa, hingga dapat memenuhi proses penyerahan JIT.

Layanan Pelanggan & CRM:


Layanan Pelanggan & Pengetahuan industri, tulang punggung kami

Layanan & pengetahuan tentang industri merupakan tulang punggung Selectech dan kekuatan inti yang mendorong pertumbuhan Selectech, dari ketika masih berupa perusahaan kecil, hingga menjadi Merek dalam industri elektronik. Kami hadir berkat hubungan pelanggan dan pemasok yang kuat. Guna memastikan layanan yang cepat, andal, serta efisien bagi pelanggan, Selectech telah berinvestasi dalam berbagai teknologi, termasuk sistem informasi pemesanan & CRM.

Keahlian dalam Pengiriman:


Konsolidasi, Pengiriman Cepat & Permintaan Kemasan Khusus

Proses pengadaan dan pengiriman kami mendukung pengiriman yang cepat. Bagian pengiriman kami memiliki pengalaman lebih dari 12 tahun, dan dapat menangani semua kebutuhan pengemasan khusus. Kami memiliki keahlian dalam konsolidasi pengiriman, dan mengirimkannya kepada pelanggan sesuai dengan jadwal produksi mereka. Solusi IT kami yang inovatif mendukung pelacakan pengiriman hingga ke perincian terkecilnya.

Di Selectech, kami terus menerus meningkatkan diri dan memperluas rentang produk agar tetap menjadi terdepan di tengah perkembangan teknologi yang berubah dengan sangat cepat. Kami selalu terhubung dengan produsen untuk memperoleh pembaruan mengenai komponen yang baru dan setara. Dengan adanya sistem seperti ini, kami dapat memberikan informasi mengenai peningkatan komponen kepada pelanggan.

Industri

Bisnis kami bukanlah hanya mengenai pemasokan komponen. Tapi juga mengenai pemenuhan janji.

Kami Memasok Kebutuhan Industri.

Kami telah berpengalaman dalam pemasokan komponen elektronik dengan volume tinggi seperti kapasitor, konektor, kabel, resistor, sakelar, dsb, untuk berbagai penggunaan dan kebutuhan Industri. Kami bangga karena menjunjung praktik ketat untuk memasok komponen dalam jumlah besar, sesuai dengan kebutuhan industri. Beberapa industri yang kami pasok termasuk Telekomunikasi, Pertahanan, Seluler, Konsumen, Transportasi, Pencahayaan, Penanaman, Dirgantara, dan Listrik.

Kami Menyediakan Kebutuhan Anda.

Jaringan mitra komponen global kami yang kuat, produsen langsung, beserta para pakar dalam pembelian, memastikan bahwa kami dapat menyediakan dan memberikan komponen pasif dan aktif, sesuai kebutuhan Anda. Kami memiliki stok siap tersedia dalam jumlah besar, guna menjamin pengiriman cepat bagi pemenuhan proyek dan jadwal proyek Anda. Keahlian kami dalam penyediaan komponen elektronik menjadi jaminan dalam memenuhi kebutuhan industri. Kami selalu bertekad untuk menyediakan komponen berkualitas, secara cepat dan akurat.

AJUKAN PERMINTAAN SEKARANG